Manchester United

widgeo.net

Minggu, 15 Desember 2013

KEGIATAN KNPB YANG MERESAHKAN MASYARAKAT PAPUA

Posted by Unknown | 6:48 PM Categories:
Komite Nasional Papua Barat (KNPB) merupakan organisasi yang yang memiliki pandangan berlawanan dengan pemerintah Indonesia khususnya dalam aspek nasionalisme kebangsaan. Karenanya, semua sikap apapun yang disuarakan organisasi ini adalah sikap yang melawan pemerintah. Setiap organisasi atau perorangan memiliki hak untuk menyatakan pendapatnya di muka umum karena Indonesia adalah negara demokrasi, sebagaimana telah ditetapkan dalam UUD 1945 pada pasal 28, yang menetapkan bahwa hak warga negara dan penduduk untuk berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan maupun tulisan, dan sebagainya, syarat-syarat diatur dalam Undang-Undang.
Persoalan timbul saat KNPB melakukan unjuk rasa yang berakhir pada kerusuhan yang meresahkan dan merugikan masyarakat. Seperti aksi demo KNPB yang terjadi Selasa (26/11) di kawasan Expo Waena, Kota Jayapura, aksi tersebut tidak mendapat ijin d
ari pihak kepolisian karena organisasi tersebut tidak terdaftar dan selama ini menyuarakan pemisahan Papua dari NKRI. Demo berakhir ricuh menyebabkan tiga warga mengalami luka parah dan harus menjalani perawatan intensif di RS Dian Harapan, Waena. Ketiga warga sipil yang mengalami luka serius dibagian kepala dan perut itu diduga dianiaya anggota KNPB sesaat setelah pembubaran. Selain itu kerusuhan yang diawali oleh kegitan unjuk rasa KNPB tersebut juga mengakibatkan kerugian materiil yang cukup besar seperti kerusakan 4 rumah warga dan 3 unit mobil milik warga setempat. Aparat kepolisian kemudian melakukan penertiban di lokasi kejadian dan melakukan penangkapan terhadap massa yang melakukan perusakan tersebut. Pihak kepolisian kemudian melanjutkan dengan melakukan penyisiran terhadap warga yang diduga sebagai pelaku kerusuhan hingga ke Rusunawa di kawasan Universitas Cenderawasih. Dari hasil penyisiran tersebut berhasil disita berbagai senjata tajam, senjata rakitan, bendera bintang kejora, panah dan busur. Berbagai barang bukti yang ditemukan itu saat ini sudah diamankan di Mapolres Kota Jayapura.
KNPB mencoba menarik perhatian masyarakat terhadap isu yang mereka usung tentang kemerdekaan Papua dengan melakukan kegiatan ilegal seperti unjuk rasa yang tidak berijin dan menimbulkan kerusuhan, perusakan, penganiayaan dan ganggguan terhadap kententraman masyarakat. Cara-cara tersebut menimbulkan antipati dari masyarakat dan semakin memperlihatkan KNPB sebagai kelompok yang menghalalkan segala cara untuk mencapai keinginannya termasuk merusak ketentraman warga Papua.(tim/cend)

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube